Translate

review novel keluarga tak kasat mata

Written By iqbal_editing on Jumat, 02 Desember 2016 | 21.32

Masih ingat dengan cerita mistis seorang desainer grafis tentang bangunan kantor barunya di Yogyakarta? Kisah yang membuat heboh pembaca forum diskusi online Kaskus itu kini resmi dibukukan oleh Penerbit GagasMedia dan sudah 'gentayangan' di toko buku sejak pekan kedua Juli.

Animo masyarakat yang besar terhadap cerita yang ditulis Bonaventura D.Genta di forum tersebut membuat GagasMedia tertarik untuk menerbitkannya. Editor GagasMedia, Ry Azzura, ketika dihubungi, menceritakan proses penggarapan buku bergenre horor tersebut.

"Animonya tinggi banget sama cerita Genta dan memang karena sudah banyak orang yang baca, tapi kalau sebagai pembaca dari cerita di forum ada beberapa yang miss," katanya, Selasa (26/7/2016).

Simak: Pertunjukan 'Semangkuk Sup Makan Siang' Hadir di Dua Kota

Ry melanjutkan 'miss' di alur cerita tersebut yang membuat tim GagasMedia tertarik untuk menambahkan detil-detil yang tidak ada di versi forum maupun drama radio. "Yang bener ceritanya kayak apa sih dan kami maunya yang tadinya kalau dibaca ada yang miss, bisa dapat pencerahan di bukunya," ungkap Ry.

Proses penggarapan 'Keluarga Tak Kasat Mata' pun berlangsung singkat, yakni dua bulan sebelum bulan Ramadan lalu. Editor penerbit pun tidak mengganti dan mengubah bagian-bagian yang dituliskan oleh Genta.

"Genta merevisi lagi, ditambahkan detil, sampai biar jelas saya minta gambarin denah kantornya," tambahnya tertawa.

Baca Juga: Lukisan Repro Perupa Henk Ngantung Ikut Dipamerkan di Galeri Nasional

Dilansir dari sinopsis novel 'Keluarga Tak Kasat Mata', dikisahkan seorang cowok yang bekerja paruh waktu di perusahaan di Yogya bernama Genta. Suatu hari, perusahaannya pindah ke gedung baru. Di sanalah Genta mengalami banyak hal di luar nalar. Bukan hanya dia, melainkan semua yang bekerja di sana pernah mengalami hal yang sama.

Tanpa disangka, ada seorang perempuan Indigo yang tak sengaja datang ke kantornya. Dari penjelasan perempuan itu, Genta mengetahui misteri apa yang ada di bangunan itu. Dan, pertemuan dengan tiga orang yang belum dikenalnya membuka tabir keluarga tak kasatmata yang selama ini tinggal di kantornya.

Novel 'Keluarga Tak Kasat Mata' sudah tersedia di toko-toko buku Tanah Air dengan harga Rp 55.500. Siap digentayangin 'Keluarga Tak Kasat Mata'?

0 komentar:

Posting Komentar

 
berita unik