Translate

puisi tentang gempa bumi

Written By iqbal_editing on Senin, 30 Januari 2017 | 01.19

empa bumi menggoncang
Semua lari tunggang langgang
Gedung-gedung pada tumbang
Tanda bumi sedang meradang

Saatnya kita waspada dan berhati-hati
Kalau-kalau gempa susulan kan terjadi
Persiapkan cara menyelamatkan diri
Agar tidak menjadi korban gempa bumi

Saatnya kita terbuka dan mawas diri
Mungkin ada dosa yang belum diakui
Karena ALLAH kan selalu mengampuni
Bagi mereka yang tulus berpasrah diri

Puisi Gempa Bumi


Kau datang tak terduga

Membawa Keresahan
Jika ini saatnya aku pergi
Resah bila bumi tak sudi lagi dipijak

Teriak-teriak histeris
Air Mata-Air Mata Tangis
Mewarnai kedatanganmu
Tak ada lagi tempat berlindung


Apa ini azab
Apa ini peringatan
Semuanya tak menentu
Dunia penuh dengan keresahan


Cipt. Azhar Zaidan Fauzi

0 komentar:

Posting Komentar

 
berita unik